[Review] Trinity Seven
Entah kenapa series ini begitu cukup populer. mungkin dengan bumbu
Setiap harinya Kasuga Arata menjalani kehidupan normalnya di suatu kota kecil. Namun, semuanya berubah pada hari Matahari Hitam dan ada seorang penyihir muncul di hadapannya. Matahari Hitam menyebabkan Fenomena Kehancuran yang menghancurkan kota tempat Arata tinggal. Kehidupan normalnya direkontruksi oleh Buku Grimoire milik teman masa kecilnya sekaligus sepupunya, Kasuga Hijiri.
Lalu apa tujuan penyihir itu datang ke kota tersebut?
Langsung review cepat saja yah. bagusnya adalah sosok arata yang tipe bukan tipe seperti ichika. dia mengakui dirinya mesum dan jujur pula. dilain waktu dia dapat diandalkan, tapi arata juga menjadi kelemahan anime ini. kenapa?
1. dia baru saja kehilangan kota dan saudaranya dan tetap tenang
2. dia masuk sekolah baru. di dunia sihir agar bisa mengembalikan hijiri. iyah belajar serius dan langsung mahir malah jadi kandidat raja ibilis
3. ingin menolong hijiri tapi masih bisa bermain – main dengan para gadis yang ada di sekolahnya
catatan : jangan liat openingnya karena sudah spoiler
Para wanita di seri ini pun seperti anime harem kebanyakan, yang entah darimana tiba – tiba mendekati seorang pria, menggodanya, bermain – main bersama, belajar bersama, bertarung bersama, berantem juga yah seperti harem umumnya lah. trinity seven yang katanya adalah 7 penyihir kuat pun diperlihatkan cuma kaya gitu doang. muncul membantu arata terus beres deh. dan satu lagi kenapa sering banget scene pertarungannya itu di ruangan sempit.
Untuk visual saya tidak bisa berkomentar terlalu panjang yang pasti lebih enak diliat versi manga daripada versi anime. dan kadang untuk adegan bertarung gambarnya tidak terlalu bagus
sisi positif lainnya adalahlagu opening yang dinyanyikan ZAQ sangat enak didengar. Begitu pula lagu Ending yang dinyanyikan para heroine seri ini sangat catchy didengar dengan banyak nuansa musik elektro. ada 4 lagu yang dinyanyikan secara duet.
Jadi inti anime ini hanya cerita arata yang awalnya pengen menyelamatkan saudaranya yang hilang karena suat fenomena yang disebabkan arata, lalu arata belajar sihir ditemani para penyihir kuat di sekolah itu agar bisa menyelamatkan hijiri. berbagai masalah muncul tapi arata dan para gadisnya bisa mengatasinya
Inti lainnya adalah seperti anime harem lainnya. seorang laki – laki dikelilingi banyak gadis didekatnya sekaligus. melakukan kegiatan sehari – hari dengan para gadis dengan ditambah kegiatan bertarung. menolong wanita dapet harem baru yah seperti itu dengan latar belakang sihir
Penggemar anime harem pasti sangat suka dengan yang seperti ini. gak peduli cerita yang penting banyak cewek ditambah bumbuh echhi langsung jadi favorit deh. bagi yang mencari anime dengan cerita bagus tidak usah menonton ini kecuali hanya sebagi penyegaran mata saja.
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih sudah memberi komentar :D