[Review] Gatchaman Crowds

maxresdefault (3)

Konsep cerita pahlawan super akhir – akhir ini adalah bahan jualan yang sangat menggiurkan. karena hanya dengan 1 pahlawan dalam 1 film saja bisa menghasilkan banyak pendapatan bagaimana bila sekelompok pahlawan digabungkan dalam 1 film, setelah bersatu dalam film lalu bagaimana bila para pahlawan super itu bertarung satu sama lain tentu akan menghasilkan pendapatan yang luar biasa kan. lalu apa hubungannya dengan seri Gatchaman Crowds ini? hubungannya adalah tema pahlawan super atau superhero

Gatchaman-Crowds

Kisah ini berlatar di Jepang pada awal musim panas 2015. 180.000 orang tinggal di Tachikawa City, "metropolis kedua" daerah Tokyo. Diantaranya adalah "Gatchaman"-prajurit yang berjuang setelan diperkuat khusus oleh "NOTE," manifestasi dari kekuatan spiritual khusus dalam makhluk hidup. dewan telah membuta sekelompok individu dengan kekuatan hebat untuk melindungi bumi dari alien penjahat. Dalam beberapa tahun terakhir, dewan telah menugaskan Gatchaman untuk membasmi alien misterius yang dikenal sebagai "MESS."


Gatcha (1)

Bagian paling menarik dari anime ini adalah tokoh utama dari kelompok pahlawan super ini adalah Seorang gadis nyentrik menjadi tokoh Central dalam seri ini. Hajime yang digambarkan seorang maniak Note disini  adalah seorang yang bisa dibilang sangat diluar nalar para “gatchaman” yang lain, bagaimana tidak dia baru saja direkrut menjadi seorang “gatchaman” langsung membuat gebrakan dengan tidak mematuhi  perintah bossnya dengan tidak membasmi musuh yang biasa para gatcha ini hadapi selama ini malah dijadikan teman oleh hajime ini.yang biasanya para gatcha berpikir bahwa perintah yang mereka dapat itu mutlak dengan  harus menghabisi musuhnya yang biasa mereka hadapi ternyata dengan mudahnya dipatahakan kepercayaan itu oleh hajime dengan tanpa memikirkan alasan yang cukup logis yang dapat diterima oleh para anggota “gatchaman ” lainnya.

Gatcha (10)

Keberadaan Social Media bernama Galax ini menjadi awal bahan cerita di anime ini, bagaimana penggunaan socmed mampu mempengaruhi kehidupan sosial yang ada. socmed mampu membuat suatu pergerakan baik ke arah postif maupun kearah negatif. Bagaiamana sebuah sosial mampu mempengaruhi kehidupan bersosial ini terlihat sekali di kehidupan bersosial media akhie – akhir ini. socmed mampu membantu seseorang atau bahkan menghacurkan seseorang selain itu cepatnya perubahan arus di socmed ini menjadi sebuah kebiasaan  masyarakat ini. ada yang mampu membuat pergerakan yang membuat perubahan ke arah positif, ada juga yang ke arah negatif dan ada juga yang hanya ikut – ikutan saja.

Gatcha (4)

Peran komunikasi sangat penting, di anime ini salah sedikit ucapan saja bisa menjadi sebuah masalah besar. di anime ini ada 2 bentuk komunikasi yang diperlihatkan oleh 2 tokoh utama. tokoh protagonis yaitu hajime ichinose dan tokoh antagonis yaitu berg katze.
Kedua tokoh tersebut mempunyai cara tersendiri dalam komunikasi. Berg katze sebagai antagonis utama disini mempunyai kekuatan komunikasi yang bersifat destruktif. bagaimana kemamampuan komunikasi berg katze ini ialah menyebarkan keraguan, kecemasan, kecurigaan dan salah pengertian di antara orang – orang. hal tersebut tentuk menyebabkan konflik dalam kehidupan bermasyarakat. bagaimana orang – orang tersebut bisa saling  menyakiti bahkan sampai menghancurkan satu sama lain.
kemampuan inilah yang membuat kekuatan berg katze boleh dibilang sangat menakutkan karena keinginannya menghancurkan dunia bukanlah dengan kekuatannnya sendiri melainkan dengan memanfaatkan  sifat – sifat buruk yang memang dimiliki manusia sendiri. dengan begitu manusia sendirilah yang membuat kerusakan itu.



sementara itu bentuk komunikasi hajime boleh dibilang adalah memperbaiki, bagaimana seperti saya sebutkan ebelumnya hajime mampu membuat para gatchaman tidak melawan makhluk yang selama ini menjadi musuh mereka. hajime  bisa dibilang berpikir di luar kotak atau diluar kebiasaan orang – orang pada umumnya, dia membuat sebuah cara pandang yang baru dan berbedayang membuat orang lain dapat sebuah pandangan baru yang tidak sempit, kaku  menjadi sebuah pengertian baru yang dapat diterima dengan baik.

Gatcha (13)

Meskipun ini adalah cerita tentang para pahlawan super yang dapat berubah kayak kamen rider gitu tapi disini tidak terlalu dititik beratkan bertarung menyelesaikan semua masalah. boro – boro bertarung adegan berubah alias hensin aja jarang banget. disini lebih ditekankan perang  komunikasi.
Seperti kata Hajime “kalau Katze bilang dunia ini akan terbakar habis karena salah kita semua, maka kita semua juga yang harus bersama-sama mencegahnya.” yah salah satu bagian paling menarik yang jarang ada di genre seperti ini bagaimana keterlitbatan masyarakat untuk ikut berperan, bukan kekuatan bertarung para pahlawan super yang diperlukan tapi, pemahaman psikologi dan peran komunikasi massa memperbaiki dengan interaksi yang positif yang sebelumnya sudah banyak dipengaruhi hasutan negatif berg katze.

gatcha avengers

gatchaman

Jujur saja awalanya berpikir anime ini adalah anime yang biasa saja, bahkan episode 1 saja membuat saya ngantuk dan membuat saya untuk menahan dulu untuk tidak menonton ini dulu, baru beberapa kemudian saya menontonnya kembali, Pada akhirnya saya terkejut dengan jalan cerita yang tidak biasa.  Dengan mengusung tema pahlawan super atau superhero. anime ini justru menghadirkan sebuah cerita bagaimana memahami suatu konflik  dan komunikasi yang lebih dalam dan reflektif. cerita penyelesaian konflik yang berbeda menghasilkan sebuah cerita alternatif disaat film dengan tema superhero masa kini  menggunakan kekerasan dan kekuatan fisik, Gatchaman Crowds menghadirkan sesuatu yang berbeda.

de55be75

Jadi Intinyta bila menginginkan cerita anime yang “tidak biasa” dengan mengusung tema pahlawan super Gatchaman Crowds adalah sebuah pilihan yang menarik. cukup banyak pesan moral yang dapat diambil anime ini, tapi itu tergantung pemahaman masing – masing yah. sebuah kesimpulan anime ini adalah what makes a hero?

Gatchaman

oh anime ini adalah sebuah anime untuk memperingati seri anime klasik dengan judul Science Ninja Team Gatchaman (1972) yang diproduksi oleh Tatsunoko Production. katanya sih pernah tayang di tv nasional.

Gatcha (3)
Best Grill

Komentar

Posting Komentar

Terima kasih sudah memberi komentar :D

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman belanja online

kembali menonton

[Review] Hataraku Maou Sama