[Review] Magic Kaito 1412

magic kaito

Bisa dibilang Detektif conan adalah seri manga dan anime salah satu yang paling awal saya ikutin banget. tapi untuk anime saya sudah agak malas mengikutinya karena kebanyakan ceritanya adalah filler doang meskipun ada beberapa kasus yang ada hubungannya dengan black organization tapi karena kebanyakan cuma kasus – kasus biasa jadi saya agak malas mengikutinya. paling saya hanya membeli manga versi yang sudah dicetak dan diterjemahkan ke bahasa Indonesia saja. apa yang menarik dari conan selain BO dan kisah asmaranya? tentu saja kisah tentang pencuri putih yang tidak bisa ditangkap yaitu kaito kid.

Kaito (5)

Kaito Kuroba adalah seorang remaja normal yang sering sekali bolos. Ketika ayahanya tewas dalam kasus misterius,dia menemukan identitas ayahnya yang sebenarnya : seorang pencuri yang terkenal di dunia Internasional 1412: sang Pencuri bayangan, dan tewas dibunuh oleh organisasi misterius karna menolak pencurian “Permata Pandora”, sebuah batu mistik yang akan mengeluarkan air mata saat sedang hujan komet.Kaito memutuskan untuk menjadi Kaito Kid untuk menemukan siapa pembunuh ayahnya yang sebenarnya.

Kaito (2)

Mungkin bagi saya yang sudah jenuh dengan cerita dewakematian conan yang entah kapan selesainya kehadiran kaito kid cukup membawa angin segar. kenapa?  cerita tentang kid yang penuh misteri sepertinya lebih menarik. Bagaimana dia memilih targetnya, persiapan mencurinya, cara bagaimana kaburnya dan tentu bagaimana kesehariannya bila tidak sedang menjadi kaito kid sepertinya jauh lebih menarik daripada mengikuti cerita dewa kematian conan yang perkembangannya gak terlalu signifikan terlihat.

Kaito (8)

Di Magic Kaito 1412 kita bisa melihat sisi lain dari kaito kid. yang cukup menarik bagi saya adalah bagaimana sangat dekatnya kaito kid dengan orang yang ingin sangat menanngkapnya yaitu inspektur nakamori. inspektur nakamori adalah ayah dari teman masa kecil kaito yaitu aoko nakamori. mungkin agak lucu bagaimana hampir tiap hari bertemu tapi tidak bisa mengenali sosok kid.

Kaito (6)

Sekali lagi bagaimana aoyama gosho menciptakan kondisi yang sama seperti conan/shinichi yang mempunyai pasangan yaitu teman masa kecil. sepertinya sudah menjadi template banget yah. selain cerita itu sepertinya template muka bagi kaito dan aoko sudah sangat terlihat jelas banget darimana diambilnya kan? yah mungkin daripada ribet pake aja yang ada dan biar nanti kalo kepepet karena suatu kejadian kaito bisa nyamar jadi shinichi seperti yang biasa dia lakukan. merhatiin gak kalo hidung mereka nambah panjang?

Kaito (4)

Meskipun ceritanya tentang pencuri yang setelah berhasil barang curiannya dikembalikan lagi cerita tentang bagaimana kaito menggunakan kemampuan sulapnya untuk menggoda aoko lebih menarik daripada tingkah sok suami istri ala shinichi dan ran.

Kaito (7)

Bagi yang bosan dengan kisah conan mungkin bisa menimati cerita dari lawannya ini yaitu kaito kid ini. meskipun kadang membuat saya agak bosan sih di beberapa episode terutama episode tentang sekolahnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman belanja online

kembali menonton

[Review] Hataraku Maou Sama